Ikan Cencen |
Sedangkan ikan aporas adalah ikan yang hampir sama dengan ikan cencen baik dari segi ukuran maupun bentuk, hanya saja ikan aporas memiliki bintik hitam di punggung dan di dekat ekor.
Berdasarkan pengalaman saya memancing, ada empat jenis umpan alami yang bisa kita gunakan sebagai umpan untuk memancing ikan cencen dan aporas. Untuk mendapatkan ikan cencen butuh kepekaan yang tinggi. Teknik memancing ikan cencen dan aporas bisa dengan menggunakan pemberat ukuran sedang sampai ukuran besar tergantung kondisi derasnya arus sungai,
Sedangkan untuk air yang aliran sungainya tidak terlalu deras kita bisa menggunakan pelampung dengan pemberat ukuran kecil. Butuh kepekaan tinggi untuk mengetahui apakah umpan sedang termakan atau belum.
Ukuran mata kail efektif dan paling bagus untuk memancing ikan cencen dan aporas adalah mata kail ukuran 0,8 atau ukuran 1. Dengan mata kail ukuran 1, saya pernah mendaratkan sekitar 60 an ikan aporas dalam 1 hari mancing.
Berikut ini umpan ampuh untuk memancing ikan cencen dan ikan aporas:
1. Saromborbor alias Laron
Laron alias Sarimborbor |
Umpan yang satu ini tergolong paling menggoda terutama bagi ikan cencen di aliran air sungai yang deras.
Laron sangat senang datang malam hari di lampu-lampu rumah kita. Daripada jadi sampah, kenapa gak kita buat aja jadi umpan mancing ikan cencen ataupun aporas.
Umpan ini juga bisa buat ikan nila atau mujair gak bisa nahan diri. Sambil menyelam minum air, begitu kira-kira, hehe.
Umpan ini termasuk umpan yang tidak mudah hancur di dalam air tapi sangat digemari ikan.
2. Tande-tande alias rayap kayu atau rayap pohon
Ini dia ni umpan yang paling sering saya pakai untuk mancing ikan cencen dan aporas.
Tande-tande |
Tande-tande lebih mudah di dapat daripada laron karena tande-tande ini banyak dijual di toko-toko alat mancing beda dengan laron yang belum ada penjualnya. Di wilayah Padangsidimpuan, ada 2 toko alat pancing di wilayah Rajawali Padangsidimpuan yang menjual tande-tande ini, anda bisa cek sendiri kesana. Sampai Oktober 2016 ini harganya kisaran Rp 6000 untuk satu kantong plastik.
Umpan ini juga termasuk yang paling garang. Pengalaman saya dapat sampe 60 an ikan aporas adalah dengan menggunakan umpan ini.
Umpan ini juga termasuk umpan yang tidak mudah hancur dan digemari ikan.
3. Cacing tanahTangkapan Aporas Kemaren Pake umpan tande-tande |
Cacing tanah termasuk umpan yang tidak mudah hancur tapi kurang diminati ikan cencen dan aporas, tapi terkadang bisa juga digemari ikan. Tergantung lubuknya juga sih.
4. Lumut Sawah
Lumut sawah juga bisa digunakan sebagai umpan mancing ikan cencen dan aporas. Tapi ini termasuk umpan yang mudah hancur di air. Selain ikan cencen dan aporas, umpan lumut sawah ini juga bisa saja sewaktu-waktu di sambar ikan mujair ataupun ikan nila.
Sekianlah artikel kami tentang umpan alami paling ampuh mancing ikan cencen dan ikan aporas semoga bermanfaat.
Salam jalanhidupkuinspirasimu.blogspot.com ......
Baca juga: Rangkaian Pancingan Untuk ikan cencen, aporas, garing, dll