Monday, January 23, 2017

Rangkaian Pancingan Untuk Ikan Cencen dan Aporas

Ada 2 jenis rangkaian pancingan untuk memancing ikan cencen, aporas, sulum, garing, dan ikan-ikan kecil lainnya, antara lain :

1. Dengan Menggunakan pelampung (Menggantung)
Rangkaian Mancing ikan cencen, wader, dan aporas dengan menggunakan pelampung
Rangkaian Mancing Ikan Cencen, Wader, atau Aporas
Memancing ikan cencen menggunakan pelampung paling sesuai untuk joran berukuran panjang.

Perlengkapan yang dibutuhkan antara lain:
  1. Stopper 3 biji
  2. Pelampung ukuran sedang
  3. Pemberat ukuran paling kecil (model bulat)
  4. Mata Kail ukuran 1 atau 0,8
  5. Tali Pancingan sebaiknya ukuran 0,16 -0,18
Yang perlu diperhatikan adalah jarak antara pelampung dan mata kail harus disesuaikan dengan kedalaman air sungai.
2. Dengan Menggunakan Batu Pemberat (Dasaran)
Rangkaian Mancing ikan cencen dan aporas dengan menggunakan pemberat
Rangkaian Mancing Ikan Cencen, Wader, dan Aporas dengan Menggunakan Timah Pemberat
Teknik rangkaian pancing menggunakan pemberat (mancing dasaran) cocok untuk semua jenis joran. Tapi untuk memancing dengan pemberat ini anda dituntut untuk memiliki kepekaan yang tinggi untuk merasakan apakah umpan sedang dimakan atau belum. Sebenarnya paling bagus juga menggunakan umpan alami, karena umpan alami tidak mudah hancur di dalam air.

Perlengkapan mancing yang dibutuhkan:
  1. Stopper 1
  2. Pemberat Ukuran Besar (bukan paling besar), yang penting pemberat tersebut bisa jatuh kedasar sungai tanpa terhanyut dibawa arus sungai.
  3. Mata kail ukuran 1 atau 0,8.
  4. Tali (Senar) Pancingan sebaiknya ukuran 0,16-0,18
Yang perlu diperhatikan dalam rangkaian mancing ini adalah jarak antara mata kail dengan pemberat jangan terlalu dekat dan jangan pula terlalu jauh. Jika terlalu dekat bisa-bisa ikan gak berani nyambar karena takut terkena batu pemberat, dan kalau terlalu jauh anda bisa saja tidak sadar kalo umpan sudah habis termakan ikan. Jadi sesuaikan jaraknya, antara 15 cm- 25 cm.

No comments:

Post a Comment